BARU 5 hari rilis di Korea Selatan, film bertema serangan zombie berhasil menjadi fenomena paling hot di negeri Ginseng tersebut. Film berjudul Train to Busan telah menembus angka 5 juta penonton yang jarang didapatkan oleh film-film Korea yang sedang edar beberapa tahun belakangan ini.
Film yang dibintangi Gong Yoo ini memakan waktu syuting selama hampir 4 bulan proses pengerjaan. Memulai syuting pada 26 April 2015, film ini rampung syuting pada 19 Agustus 2015 silam.
Baru dirilis pada 20 Juli 2016 kemarin, film ini awalnya hanya meraih 87.000 penonton pada pemutaran hari pertamanya. Pada hari kedua juga meningkat tak terlalu signifikan ke angka 128.738 penonton. Nah, baru pada hari ketiga pemutarannya, terjadi kenaikan hingga 1 juta penonton, tepatnya 1.194.850 penonton. Hari berikutnya, jumlah penonton membludak hingga ke angka 3.214.425 penonton.
Hebatnya, pada hari kelima pemutarannya terjadi penambahan lebih dari 2 juta penonton hingga menjadi 5.325.065 penonton.
Selain dibintangi Gong Yoo, film ini turut diperkuat artis kenamaan Korea seperti Ma Dong Seok, Jung Yoo Mi, Choi Woo Sik, Ahn So Hee, Kim Soo Ahn hingga Kim Eui Sang.
Cerita tentang perjuangan beberapa orang yang bertahan dari serangan Zombie sepanjang kota Busan menjadi menarik disimak mengingat teknologi film yang dipakai di Korea saat ini sudah menuju kualitas film Hollywood yang sudah diakui dunia.
Sudah nonton belum film ini?
0 komentar:
Posting Komentar