SINEMART bersama SCTV terus menelurkan berbagai proyek sinetron terbarunya. Hal ini tak mengherankan, mengingat hanya Anak Langit saja sinetron SCTV saat ini yang stabil di posisi 5 besar perolehan rating. Berbagai sinetron baru lainnya bahkan berguguran satu per satu pasca ratingnya tak memuaskan. Sederet judul baru tersebut misalnya Duyung Cilik, Mawar & Melati, Tuhan Beri Kami Cinta hingga Indah Kasih Bunda yang tamat tanpa akhir cerita.
Salah satu sinetron baru SinemArt yang cukup mencuri perhatian adalah Siapa Takut Jatuh Cinta (STJC) Reborn. Sinetron yang masih berjudul tentatif ini sebelumnya dibintangi oleh Leony VH, Indra L Bruggman, Roger Danuarta, Steve Emanuel dan Jonathan Frizzy. STJC diproduksi Prima Entertaiment (sekarang bernama SinemArt) pada awal 2000-an dan sempat membuat heboh karena tudingan plagiat drama Mandarin. Meteor Garden.
Dibuat versi rebornnya, lantas siapa saja pemeran yang baru? Natasha Wilona nampaknya masih jadi anak emas SinemArt. Usai 3 sinetron yang ia bintangi berturut-turut dalam jangka waktu berdekatan, mantan kekasih Stefan William ini kembali dipercaya memerankan karakter Sancai Indonesia. Melalui sejumlah foto yang beredar, nampak rambut Wilona dikepang menjadi dua, mirip dengan sang karakter aslinya.
Terang-terangan mengambil seluruh formasi dan cerita Meteor Garden, kemungkinan besar SinemArt telah membeli lisensinya. Mengingat sebelumnya, SinemArt pernah mengambil langkah serupa pada sinetron Mawar & Melati yang mengambil lisensi cerita drama Mandarin You Are My Sister.
Berdasarkan bocoran yang beredar di Instagram, Verrel Bramasta akan memerankan Tao Ming Se Indonesia, sedangkan Aliando Syarief akan memerankan karakter Hua Zhe Lei. Dua bintang lain yang akan memerankan karakter personil F4 lainnya adalah Teuku Rasya dan Bryan Domani.
Apakah Sahabat TV termasuk yang menantikan proyek terbaru SCTV ini?
Julid banget penulisnya. Keliatan memihak salah satu stasiun tv lain. Ngga netral
BalasHapus