BIASANYA, sebuah sinetron yang menyadur secara resmi serial dari negara lain akan mencantumkan keterangan adaptasi resmi dari serial bersangkutan pada opening program. Hal ini juga sering dilakukan SinemArt seperti pada serial Putri Kembar yang menyadur drama Mandarin Twins, Kau Masih Kekasihku yang menyadur sinetron At The Dolphin By, hingga Kau Yang Berasal Dari BIntang yang membeli lisensi My Love From Another Stars.
Dalam sinetron terbaru SCTV bertajuk Mawar & Melati, sayangnya SinemArt tak mencantumkan keterangan mengadaptasi dari drama Mandarin berjudul You're My Sisters. Sejak teaser pertama diluncurkan, netizen ramai menuding jika sinetron yang dibintangi Natasha Wilona dan Dinda Hauw ini melakukan penjiplakan.
Ramai dituding melakukan penjiplakan, akhirnya David Suwarto selaku Deputy Director Programming SCTV buka suara. Menurut David, pihak SinemArt sudah melakukan pembelian lisensi cerita drama Mandarin tersebut secara resmi.
"Untuk You Are My Sister, kami sudah beli royaltinya. Lebih tepatnya, Sinemart yang membeli," papar David seperti dikutip dari laman Tabloidbintang.
Saat disinggung mengenai persamaan dan perbedaan dengan drama aslinya, David menjanjikan dua drama ini akan hadir berbeda karena menyesuaikan dengan culture dari masing-masing negara.
"(Cerita) pasti diadaptasi. Tapi kan (Indonesia dengan Tiongkok) beda kultur, pasti nanti ada penyesuaian. Lalu di sana cuma 50 episode, di sini bisa lebih dari itu," David menjelaskan.
Mengenai jumlah episode, Indonesia memang sering memanjangkan cerita sesuai dengan hasil rating yang didapat. Jika sinetron tersebut masih disukai penonton, cerita kemudian akan dikembangkan sendiri tanpa berpatok lagi pada aslinya. Hal ini pula yang terjadi pada sinetron Kau Yang Berasal dari Bintang.
Lebih lanjut, David menjelaskan jika pembelian lisensi tersebut tidaklah mahal dan itu dilakukan agar tidak disebut melakukan plagiat.
"Nggak mahal. Nggak sampai M-M-an. Kami beli biar nggak dibilang plagiat aja sih," tutupnya.
0 komentar:
Posting Komentar