AKHIRNYA SCTV merilis jadwal penayangan telenovela asal Brazil berjudul Chiquititas. Bukan ditempatkan di slot siang atau sore yang biasa SCTV lakukan untuk serial India maupun Turki, SCTV memilih menayangkan Chiquititas di slot pagi.
Telenovela berjumlah 545 episode ini tayang di slot pukul 06.30 WIB, dimana biasanya keluarga sedang berkumpul untuk sarapan pagi. Mulai tayang pada Senin 10 Oktober 2016 ini, telenovela ini terbilang jadi alternatif tontonan baru di slot pagi hari.
Tema keluarga yang diusung mungkin jadi pertimbangan mengapa SCTV menempatkan telenovela ini di slot pagi hari. Namun hal ini juga terbilang riskan mengingat telenovela ini memiliki jumlah episode yang panjang. Apalagi SCTV dikenal sadis dalam menghentikan program yang tak perform seperti serial India maupun Turki.
Chiquititas adalah nama untuk kumpulan anak perempuan bernama Mili, Vivi, Bia,
Tati, Ana, Cris, dan Pata yang tinggal di panti asuhan Sun Shine. Mereka
tinggal di satu kamar yang besar dimana Mili dan Dima yang jadi anak paling
dewasa sering bercerita tentang dongeng
sebelum tidur pada teman-temannya.
Mereka juga mempunyai ibu asrama
bernama Ernestia, seorang wanita yang cerewet dan selalu mengingatkan
untuk berbuat baik, tepat waktu dan displin. Dan Chico, supir asrama
yang mengantar dan menjemput anak-anak kemanapun mereka pergi. Kisah ini
akan menceritakan kehidupan anak asrama yang menarik dimana mereka
berbagi suka, duka, cerita dan hal-hal yang menegangkan dan
menyenangkan.
Tertarik untuk mengikuti telenovela ini Sahabat TV?
0 komentar:
Posting Komentar