SUKSES dengan dua season pendahulunya ternyata tak menjamin hal yang sama untuk sinetron komedi Preman Pensiun 3 (PP3). Ratingnya memang tak buruk, masih mendapat share dua digit. Namun jika dibandingkan dengan season sebelumnya, jelas PP3 mengalami penurunan yang signifikan. Episode perdananya memang raih share di atas 20 persen, namun memasuki episode-episode berikutnya ratingnya terus melorot.
Perubahan jam tayang pada season 3 jelas mempengaruhi rating. Selain itu, sistem break season juga berdampak cukup besar untuk menjaga konsistensi penonton. Semula mendapat jam emas di slot jam 5 sore, PP3 harus 'mengalah' pada sitkom Tukang Ojek Pengkolan yang masih perkasa ratingnya kala itu. PP3 tayang di slot pukul 16.15 WIB.
Mulai Senin 11 April 2016 ini, RCTI akan kembali menayangkan ulang PP3. Kali ini di slot keramat pukul 12.30 WIB. Berbagai serial asing yang sebelumnya ditayangkan di slot ini tak berkutik menghadapi persaingan dengan serial animasi MNCTV maupun rangkaian serial India yang tayang di ANTV.
PP3 berfokus pada cerita Kang Mus (Epy Kusnandar) yang memutuskan pensiun dari posisinya. Kang Mus malah fokus pada bisnis kecimpringnya. Akibatnya terjadi huru hara perebutan kekuasaan yang ditinggalkan Kang Mus. Jamal pun berusaha merebut posisi tersebut dengan trik-trik yang kotor.
Apakah PP3 akan bisa meraih rating tinggi di penayangan ulangnya kali ini?
0 komentar:
Posting Komentar