RCTI mengubah strategi pola susunan acaranya pada Senin (10/04) sore. Dua sinetron teranyarnya ditukar jam tayangnya. Masa Muda yang break tayang dari hari Jum'at hingga Sabtu tayang di jam Roman Picisan pada pukul 16.30 WIB. Sedangkan sinetron Roman Picisan tayang di slot pukul 17.30 WIB.
Hal ini tak terlepas dari buruknya peforma dua episode Masa Muda yang menempati slot sebelumnya. Tak heran jika RCTI masih lebih melihat potensi sinetron yang dibintangi Arbani Yasiz dkk daripada sinetron terbaru mereka tersebut.
Perubahan ini disambut baik oleh sejumlah netizen yang menginginkan jam tayang Roman Picisan diubah karena terkendala pekerjaan ataupun sekolah.
"RCTI akhirnya mendengar permintaan pemirsa. Justru kalo jam tayang segitu akan lebih banyak yg nonton, orang2 sudah pulang kerja , gak keburu2 nontonnya," tulis akun bernama @prasetyo_harry.
"Terimakasih udah ganti jam tayangnya RCTI next tambah jam tayang yaaa thank you so much semoga rating naik @officialrcti," papar akun bernama @rifkaslbl.
Kalau Sahabat TV sendiri bagaimana menanggapi perubahan jam tayang baru ini?
0 komentar:
Posting Komentar